Senin, Januari 30, 2012

Setumpuk Gift dari Hima-Rain

Yatta !! Hari ini saya sudah terima paket hadiah dari hima-rain.
Sobat pembaca ingat kan, postingan saya tentang Clover Giveaway ?
Nah, alhamdulillah ternyata rezeki yang tak disangka, saya terpilih sebagai salah satu pemenangnya. Ini dia nih paket gift nya...


Catatan kecil dari hima-rain
Notebook
Clover Strap Phone (Gantungan Handphone)
Dompet
 
Meski ini adalah kali pertama saya ikutan giveaway, namun ini bukan yang pertama kalinya saya mendapat hadiah buatan tangan dari hima. Kawanku ini sudah memberikan banyak special gift yang tak kuduga-duga.

(Kiri) Bantal Gantungan (Kanan) Notebook

Yang kiri itu hadiah saat ulang tahunku (lupa yang keberapa, ingatkan dong hima ?! :D), tulisan yang ada di atasnya itu bacanya "ayari". Yang tahu bahasa Jepang, pasti deh bisa baca :)
Dan yang kanan itu hadiah saat saya ingin terbang ke negri seberang nan jauh di mato. Ada yang tahu di bawah itu kanji apa ? Hehe, itu adalah kanji pelangi, karena angkatan kami dinamakan dengan angkatan Niji '07. Niji dalam bahasa Jepang berarti Pelangi :)

Ah, hima memang tahu betul kalau saya suka dengan biru, hehe..
Trimakasih ya jeng :)

Oh iya, kalau yang di bawah ini alas mouse buatan tangan hima juga, tapi bukan hadiah, sy beli dari dia, haha..saya salud dengan kreatifitasnya :)
Eh, Tapi ini masih ngutang sih (haduuh ngutang kok bangga !!)

 

Bisa baca kanjinya ?? Itu adalah kanji ayari (gabungan dari kanji "aya" yang artinya kain sutra, dan kanji "ri" yang artinya bunga melati) salah satu kata dalam nama asli saya - Anistahara Ayari Putri. Nah, gimana ? Pengen juga ? teman-teman bisa order langsung kok di hima-rain.blogspot.com

Photobucket

Sabtu, Januari 28, 2012

Penggunaan Pola ~た/だっけ (~ta / da kke) ?

Kadang di film ataupun mendengar langsung orang Jepang berbicara menggunakan pola ~た(だ)っけ di belakang kalimat saya suka bertanya-tanya, itu maksudnya apa sih ?

Apa itu bahasa gaul / bahasa anak muda ? Ah, masa iya. Kalau bahasa gaul, kok sensei saya yang berumur cukup tua juga pake pola itu ? Hmm, karena sudah terlanjur penasaran saya coba nyari di kamus dan konsul ke Mr. Gugel.


Well, setelah mendapat beberapa referensi, saya menyimpulkan seperti ini :
1. Si pembicara ingin menegaskan kepastian / mengkonfirmasi hal yang telah lampau kepada lawan bicaranya.
2. Si pembicara menanyakan hal yang telah ia ketahui sebelumnya, yang saat itu ia lupa.

Contoh kalimat :

1. 何だっけ
Nandakke ?
Tadi apa ya ?

2. そうだっけ
Sou dakke.
Oh iya yah !

3. あなたは京都生まれとおっしゃいましたっけ
Anata wa Kyoto umare to osshaimashitakke ?
Tadi kamu bilang kamu lahir di Kyoto ya ?

4. A : 英語の試験は5番教室だっけ
        Eigo no shiken wa go ban kyoushitsu dakke.
        Ujian bahasa inggris di ruang kelas nomor 5.

    B : 8番じゃない?
        Hachi ban jyanai ?
        Bukannya nomor 8 ya ?

5. 学校まで2キロは毎日歩いたっけね。
Gakkou made ni kiro wa mainichi aruitakke ne.
Biasanya kita jalan kaki 2 kilo ke sekolah, kan.

Jadi, intinya pola ~た/だっけ selalu membicarakan hal yang telah lampau.

Photobucket

Cara Cepat Menghilangkan Background Gambar Menjadi Transparan Dengan GIMP

Gambar 1
GIMP adalah salah satu aplikasi linux untuk mengedit gambar. Beberapa waktu yang lalu saya sibuk mencari header yang sesuai untuk blog ini. Setelah berpetualang dan tersesat di beberapa situs penyedia template blog, saya menemukan header yang manis. Saya kemudian mengambil header dari contoh template itu, dan mengeditnya sesuai kebutuhan.

Berikut gambar header yang saya dapat :


Nah, saya ingin menghilangkan backgroundnya yang berwarna biru-putih itu. Tapi saya terkendala karna saya pengguna Linux yang otomatis tidak memiliki software Adobe Photoshop. Saya segera menanyakan solusinya pada om gugel. Dan akhirnya saya ketemu jawabannya ! Berikut langkah-langkahnya :

Minggu, Januari 15, 2012

Jam Tangan 1,2,3

Alhamdulillah. Hari ini saya dapat jam tangan baru. Postingan kali ini hanya untuk mengabadikan kebahagiaanku saja, boleh yaah...yah. Dan sedikit kriteria unik menurutku saat saya memilih sesuatu (mungkin saja ada pembaca yang sama anehnya denganku). Kata ibu saya adalah orang yang saaaaaangat susah jika ingin membeli sesuatu. Terlalu banyak pertimbangan yang memakan waktu lama untuk memilih !
Nah, salah satunya adalah Jam Tangan. Ayah atau ibu kadang mengeluh jika mereka ingin membelikan saya jam tangan, namun tak satupun yang bisa menarik perhatianku.

Kenapa ? Alasan jadul ! Saya kurang suka dengan jam tangan yang tidak pake angka 1, 2, 3, dst. Karena kalau tidak pake angka, saya tidak begitu bisa membaca waktu..haha. Sampai-sampai, tadi siang si penjual jam tangan sempat mengajari saya cara membaca angka romawi (I, II, III, dst). Memang saat ini kebanyakan jam tangan menggunakan angka romawi , atau dengan hanya menggunakan titik, simbol, batu permata, dan lain-lain sebagai pengganti angka.

Aduh..sebenarnya saya bukannya tidak bisa membaca angka romawi atau simbol. Meskipun matematika saya tidak buruk2 amat, karena amat aja ga buruk. Hanya saja rasanya otakku ini lebih cepat menyerap jika menggunakan angka 1, 2, 3, dst. Maklum processornya masih intel atom, padahal saat ini sudah intel i7 kan yah, hehe..Biarlah orang berkata apa, yang penting saya nyaman memakainya. Apa guna jika hanya bagus dimata orang lain, namun mata sendiri susah melihatnya (sok bijak). Dan akhirnya, inilah "jam tangan 1,2, 3" yang saya temukan hari ini





Semoga jam tangan ini bisa bertahan lama ya kawan dan menjadi sahabat baruku dalam berpetualang setiap hari, hehe..amin Ya Rabb.

Update : Qaddarullah...jam tangan ini hilang sekitar bulan Oktober 2013 di toilet kampus pasca UPI, hiks..

Photobucket

Minggu, Januari 08, 2012

Clover Giveaway : GA Pertamaku di awal tahun 2012

Halo sobat pembaca, dan juga halo kawanku jeng Hima . Postinganku kali ini kupersembahkan sebagai keikutsertaanku dalam giveaway keduamu. Sekalian ini juga sebagai permohonan maafku setelah ada sdikit missunderstanding di giveaway pertama. Langsung saja ya...

Pertama, apa makna di balik nama blok kamu ?

Nama blogku ini adalah "Ekspresikan Ceriamu".
Ah, mendengar namanya pasti sudah bisa menebak kan ?
Dua kata ini sudah sangat eksplisit alias sudah sangat jelas utk dipahami maknanya.
Manusia punya banyak ekspresi di setiap harinya
Marah, kesal, sedih, kecewa, cemberut, ceria, bahagia, cemburu, dan sebagainya.
Kenapa saya lebih memilih kata "Ceria" ?
Karena bagiku kata adalah ENERGI.
Saya ingin semua orang yang berkunjung ke rumah maya ku ini merasa ceria :D
Jadi, sy berikan latar warna-warni utk memperkuat makna "ceria" nya :)
Tentunya setelah berkutat dengan beberapa tema dan background.
(Tapi dasar saya orang yang pembosan, jadi entah berapa lama tema dan background ini akan bertahan) :D


Kedua, apa makna dibalik bunga clover ?

Hmm...kalo yang ini sepertinya saya tahu kenapa ^^
Terinspirasi dari Doremon, eh bukan ding..maksudku Dorama Jepang yang berjudul "Zettai Kareshi"
Di film itu si robot Naito memberikan bunga clover berdaun 4 yang bermakna "Keberuntungan" kepada Riiko.
Ah..saya sudah agak lupa cerita pastinya. Padahal waktu di Palopo sempat putar sekali film itu :)
Ini foto clover yang kuambil dari salah satu postinganmu tentang Zettai Kareshi

Nah, berdaun 4 kan :)
Sama dengan hadiah clover giveaway kali ini yang juga berdaun empat, hehe..

Katanya clover berdaun 4 ini tak mudah ditemukan. Betul nda yah ? Hmm, saya juga kurang tahu, soalnya belum pernah mencarinya :D
Jadi saya rasa, makna clover giveaway kali ini adalah keberuntungan :)
Dan orang yang memenangkan giftaway ini adalah orang yang beruntung.
And I hope it's me :D
Ngarep ??! Of course ^^


Tapi sebagai muslim sudah sepatutnya kita mempercayai bahwa hanya Allah-lah yang membuat semua terjadi.
Jadi, mitos ini cukup untuk kita ketahui apa maknanya, namun jangan kita percaya penuh padanya :)

Baiklah jeng hima..
Segini saja postinganku.
Semoga Allah memperlancar urusan skripsimu ya :)
Photobucket